galaxy s8 akan memakai dual kamera

galaxy s8 akan memakai dual kamera

Ponsel dengan modul ganda rupanya mulai dilirik untuk smartphone flagship. Setelah iPhone 7 Plus dikabarkan menggunakan setup dual kamera, kini Galaxy S8 ikut dikabarkan akan menggunakan setup dual kamera tersebut.

Menurut informasi yang keluar dari China, iterasi berikutnya smartphone unggulan Samsung akan dilengkapi modul dual kamera di bagian belakang ponsel. Selain itu, rumor juga mengatakan, komponen akan dirancang oleh Samsung Motors (Semco).

Di sisi lain, untuk meningkatkan popularitas virtual reality (VR), Samsung Galaxy S8 diperkirakan akan dipersenjatai oleh layar beresolusi 4K (2.160 x 3.840 piksel). Namun, risiko dari ini adalah baterai ponsel akan terkuras habis karena resolusi tersebut.

Samsung Galaxy S8 kemungkinan akan didorong oleh Snapdragon 830. Chipset akan diproduksi menggunakan proses 10nm FinFET, yang artinya akan menyedikan power lebih, tetapi juga akan menghemat energi, sebagaimana dilansir Phone Arena, Senin (20/6/2016).

Sayangnya, tak ada informasi yang mengatakan apakah ponsel akan diberikan rating IP68 agar tahan air dan debu. Samsung diperkirakan akan mengungkap Samsung Galaxy S8 pada Februari 2017.
mendinginkan laptop dengan uang koin

mendinginkan laptop dengan uang koin

Ketika laptop digunakan dalam waktu yang lama untuk bekerja, menonton film, atau bermain game favorit, perangkat tersebut tentulah akan mengalami overheating alias menjadi panas. Dalam kondisi tersebut, seseorang biasanya akan mematikan laptop dan menunggunya hingga dingin.

Bicara laptop panas, seorang warga Jepang bernama Akinori Suzuki ternyata punya cara sangat sederhana untuk mengatasinya. Pria yang berprofesi sebagai musisi tersebut mengatakan, gunakan saja uang koin pecahan 10 yen (kalau di Indonesia 500 rupiah kuning) yang Anda punya.

Uang koin ampuh dinginkan temperatur laptop

Untuk membuktikan temuannya tersebut, Akinori mengunggah sebuah gambar ke akun Twitter-nya. Dalam foto yang di-posting, Akinori tampak menjejerkan uang koin 10 yen di atas keyboard.

�Jika Macbook Pro Anda menjadi panas, cobalah gunakan uang koin 10 yen untuk mendinginkannya. Perlu Anda tahu, menurut hukum termodinamika, tembaga yang tersemat dalam uang koin merupakan konduktor panas yang lebih baik ketimbang aluminium yang ada di laptop,� tulis Akinori dalam unggahannya.

Seorang netizen dengan nama akun @Kazuki_K09 langsung tertarik untuk membuktikan trik yang dibagikan oleh Akinori tersebut. Usai dicoba, ia pun menuturkan,�Temperatur laptop-ku langsung turun setelah aku meletakkan uang koin. Terima kasih atas sarannya.�

Sementara itu, pemilik akun @k_nitadori bahkan meng-upgrade ide Akinori menjadi lebih oke lagi. Melalui akun Twitter-nya, ia menunjukkan bahwa dirinya memasukkan koin-koin tersebut ke dalam CPU untuk mendinginkan komputer miliknya.

Oh ya, kendati Akinori mengklaim caranya ampuh untuk mendinginkan laptop, namun trik tersebut belum teruji secara ilmiah. Jadi, tak ada jaminan cara itu akan berhasil dilakukan semua orang.
sumber : http://techno.okezone.com/